19 June 2007

Mahasiswiku Menjadi Selebrities

Hari Jum'at yg lalu (15 Juni 2007) pertama kali aku dapat kabar, bahwa ada wartawan infotainment yang mencari data seorang mahasiswi STT Telkom, karena akan menikah dengan seorang selebrities muda yang sedang naik daun.

"Pak, kenal dengan Della, nggak?"
"Lho, itu kan pernah aku jadi walinya"
"Dia pacarnya Irfan Hakiem!"
"Ah, masa?"

Irfan Hakim, selebrities muda yang berwajah imut, awet muda, dan terasa ada darah timur tengah, saat ini beberapa acara di TV dia muncul, sebagai MC maupun pemain lawak, serta MC tayangan gosip artis.

Sedangkan Della, seorang mahasiswi yang cukup mampu dalam bidang akademis, dia mahasiswi D3 Informatika ketika saya menjadi wali kelasnya. Pertanyaan-pertanyaan yang sering dilontarkannya memang cukup sering membuat aku kelabakan. Setelah lulus D3 dia membuat usaha software house, kabar usahanya saya kurang tahu, dari informasi yang saya dapatkan dari temennya cukup banyak proyek yang dikerjakannya.

Aktifitas yang lain dia bergabung dalam web forum students, sebuah web forum yang diawaki oleh mahasiswa STT Telkom, yang saat ini nyaris menembus predikat web forum mahasiswa tersibuk di Indonesia. Dia mengelola thread Sarjana Cinta dengan nick name dee_cium. Pernah aku sms karena aku kaget dia mengelola thread ini, sepertinya dia amat menguasai masalah percintaan.

Keinginan untuk kembali ke bangku kuliah, terwujud pada tahun-tahun ini, yaitu menjadi mahasiswi Pindahan D3 ke S1 di program studi Teknik Informatika STT Telkom. Kata istri temennya sih kemampuan akademiknya bagus.

Ketidakpercayaanku agak terjawab, ketika melihat Was-was pada minggu pagi. Iseng aku sms dia tentang kebenaran berita gosip tersebut. Dia membenarkan dan mengundang kami
(aku, istriku, dan 6 anakku) untuk hadir dalam resepsi pernikahannya di Balai Sudirman. Walah ...

Dunia selebrities memang dunia yang pernah gemerlap, baik gemerlap dalam bentuk kegiatannya, maupun gemerlap dalam berita yang terus menyertai langkah seorang seleb,
sampai-sampai tidur pun akan diganggu oleh kamera. Dunia yang penuh kesibukan, dunia yang rasanya tidak pernah tidur. Sanggupkah dee_cium memenej-nya? Mengikuti alur kepadatan acara yang demikian? Sanggupkah menghela nafas untuk mampu mengontrol diri, sehingga tak ada kata-kata yang terlepas liar? Mampukah dee_cium menyembunyikan sebagian kegiatan pribadinya dan sebagian kehidupannya untuk dirinya dan keluarganya saja? Ooo, bukankah Irfan Hakim pernah mempunyai pacar sebelumnya yang juga seleb,
yang dikatakan oleh Irfan bahwa pacarnya itu lebih dewasa? Berita-berita yang demikian mampukah diredam oleh dee_cium, untuk melangkah dengan tegar?

Memang kesangsian itu, ada berkecamuk dalam diriku. Oh, mahasiswiku semoga engkau mampu menemukan jatidirimu.

Menikah adalah mempersatukan dua jiwa, bahkan dua keluarga. Perbedaan pastilah ada, latar belakang yang berbeda, cara pandang yang berbeda, cara berfikir yang berbeda (satu seleb yang bersifat ilmu sosial, satu lagi ilmuwan yang nyaris sering mengatakan kepastian). Namun jika telah mampu menemukan tujuan hidup yang benar, yang kemudian disepakati berdua, tentunya akan mampu mempertahankan biduk yang sedang dilayari untuk mencapai tujuan tersebut. Tujuan ini tidaklah cukup hanya sekedar yang penting disepakati berdua, namun haruslah telah ditetapkan oleh Yang Maha Mengatur, Yang Maha Mendidik, Yang Maha Menetapkan. Rasanya tujuan itu hanya satu, tak ada yang lain.

Mampukah biduk yang dilayari menemukan tujuan yang hanya demikian ini. Kesungguhan, kesabaran, tak mudah menyerah, dan selalu meyakini bahwa hanya Yang Maha-lah yang mampu memberikannya, pasti akan mampu kita menemukannya dan terus melayarinya.

Jika tujuan yang hanya satu-satunya itu telah ditemukan, maka halangan, rintangan, dan hambatan tentulah dapat diselesaikan dengan sebaik-baiknya dan semanis-manisnya.
Sebagai sebuah pegangan, pengembalian segala masalah yang akan dilayari.

Tidak cukup memang hanya dengan tujuan saja, mestinya dilengkapi dengan dasar dan proses yang benar pula. Istilah-istilah ini bukanlah dalam makna kegiatan teknis
semata, tetapi istilah yang bermakna strategis.

Semoga Irfan dan Della mampu meraihnya, dan hanya mungkin hal itu teraih melalui cara yang telah disebut oleh Sunan Kalijogo dengan Tombo Ati-nya. Tombo Ati... iku limo ing wernane, kaping pisan moco Qur'an lan angan-angan ing maknane, kaping pindone sholat wengi lakon ono, kaping telune wong sholeh kumpul ono, kaping papate kudu weteng ingkang luwe, kaping limo dzikir wengi ingkang suwe.

9 comments:

  1. walah..
    pak mahmud pun nge-blog soal dLa?
    ckckck.. :p

    ReplyDelete
  2. wah pak mahmud ngikutin infotainment juga nih...

    ReplyDelete
  3. hehe..
    makasih ya pak..

    mohon do'anya..
    semoga kami bisa menjalaninya dengan baik.. dan selalu berada dalam lindungan ALLAH SWT..

    jadi dateng kan ya pak? :D

    ReplyDelete
  4. Ha ha ha manusia biasa. Dan setahuku kelemahan para peneliti maupun ilmuwan baisanya agak sulit bergaul. Sedangkan yang suka gaul, bisa menyampaikan kemampuannya adalah para gosiper. Jadi? Ya nggak apa-apa mendengar gosip. Berita Selebrities.

    ReplyDelete
  5. Wah, ternyata datang ke tempat selebritis susah juga, masa untuk salaman saja sampai harus keluar dari jalur dan memilih mending makan. Sorry, ya, Della. Aku nggak salaman sama kamu...

    ReplyDelete
  6. lha pak mahmud mau jadi selebritis juga ???

    nanung nur zula

    ReplyDelete
  7. Biasa aja sih, hmmm pangkat bapaknya apa ya?..

    www.mobilegame.co.nr

    ReplyDelete